Waktu : Senin - Jumat ( 07:00 - 16:00 WIB )

Berita

Event Image

Tasmi' Al Qur'an Siswa SMA PLUS YPHB

Tasmi' Al Qur'an Siswa SMA PLUS YPHB

Kegiatan menghafal Al-Qur’an menjadi salah satu budaya bagi seluruh siswa SMA PLUS YPHB KOTA BOGOR. Tiada hari tanpa Al-Qur’an, tiada hari tanpa terdengar lantunan ayat-ayat Al-Qur’an di setiap sudut kelas, di lingkungan sekolah, bahkan mengiringi pula senandung para siswa ketika mereka duduk-duduk santai dan belajar di kelas.

Siswa SMA PLUS YPHB KOTA BOGOR telah menunjukkan semangatnya dengan berbagai kegiatan yang positif. Salah satu kegiatan yang dilakukan adalah tasmi’ Qur’an. Tasmi’ Qur’an merupakan kegiatan memperdengarkan bacaan Al-Quran tanpa kesalahan di hadapan para penguji. Tasmi’ Qur’an ini bertujuan untuk melancarkan hafalan dan memperdengarkan Al-Qur’an kepada siswa yang lain.

Di SMA PLUS YPHB, kegiatan tasmi’ telah dilaksanakan beberapa kali sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan. Kegiatan ini dilakukan oleh Siswa YPHB yang telah menyetorkan hapalannya pada pembimbing halaqah. Bagi siswa, tasmi’ Qur’an merupakan salah satu cara untuk memperkuat hubungan dengan Al-Qur’an. Beberapa siswa SMA YPHB yang telah melaksanakan tasmi’ mengaku sangat lega karena telah melaksanakan tasmi’nya dengan baik dan lancar.